Perbedaan Gaya & Selera Makeup
- shintajahan
- Jan 21, 2019
- 3 min read

Selama 7 tahun menjalani profesi sebagai makeup artist, ada 1 hal yang sempat membuat saya berpikir serius, bahwa gaya makeup atau selera makeup setiap orang sangat berbeda dan pribadi. Bahkan seringkali perbedaan ini menjadi sebuah cibiran dan bahkan menjadi beberapa kubu yang saling menjatuhkan. Well, sebelum membahas gaya atau selera makeup, saya akan membahas secara global dulu ya.
Apakah kalian sadar bahwa “Selera” sangatlah luas, melekat, unik, dan tidak bisa diganggu gugat? Selera sudah masuk kedalam kategori sifat. Namun selera bisa berubah dengan seiring berjalannya waktu dengan situasi dan kondisi tertentu. Kita memang dilahirkan dengan segala perbedaan situasi, kondisi, budaya, serta perbedaan lainnya, dan kita bukan saja harus menerima perbedaan itu, tapi jgua harus bersikap bijak dalam memandang perbedaan. Terlebih lagi kita di Inedonesia yang merupakan negara kepulauan terbesar di dunia, yang secara geografis antar pulau saja sudah membuat beragam perbedaan. Salah satu contoh nyata perbedaan gaya dan selera adalah dalam hal makanan. Ada yang menyukai pedas, manis, asin, bahkan asam. Ada yang menyukai musik dangdut, jazz, rock, ataupun punk. Ada yang menyukai pria kekar, kurus, ataupun gemuk. Ada yang meyukai gaya berfashion jepang, eropa, dan gaya lainnya. Tidak ada gunanya merendahkan atau meninggikan setiap opsi perbedaan yang ada. Sebenarnya beragam perbedaan bisa memperluas pengetahuan kalian tentang apapun. Contohnya bagi seorang musisi orchestra yang handal, sudah menjadi kewajiban menguasai seluruh genre musik, dengan kata lain musisi handal bisa memenuhi seluruh kebutuhan penikmat musik dengan segala perbedaan selera genre. Selera orang yang berbeda. Pikiran dan pendapat orang lain juga berbeda. Dari perbedaan itu, kita justru akan belajar banyak hal. Belajar bahwa ada banyak hal menarik yang bisa ditemukan dari sebuah perbedaan. Mending saling menghargai, daripada saling mencibir yang nggak akan gunanya, kan? Bukankah dengan menguasai seluruh genre musik menambah peluang untuk mendapatkan lebih besar permintaan pasar?

Sama halnya dengan musisi, seorang makeup artist dituntut untuk bisa memenuhi permintaan client dengan segala perbedaan selera dan gaya makeup yang menurutnya membuat dirinya lebih cantik dan percaya diri bukan? Karena definisi cantik setiap wanita sangat berbeda. Seorang makeup artist harus bisa memuaskan dan membuat clientnya percaya diri dengan memenuhi permintaan gaya makeup yang sesuai dengan pribadi masing-masing client. Seharusnya makeup artist tidak menjudge cantik dan tidak cantik menurut sudut pandang dirinya. Karena yang menurut makeup artist bagus, belum tentu client suka dengan gaya sang makeup artist itu sendiri.

Selama saya berkarir sebagai makeup artist dan membuka jasa makeup, ada beberapa dari client saya yang menyukai makeup natural, ada pula yang menyukai makeup tebal (bold). Saya, sebagai makeup artist, ingin membuat semua client saya merasa percaya diri dan bahagia dengan mengikuti selera dan kemauan masing-masing. Bagi saya, yang terpenting dalam makeup adalah RAPIH. Apapun selera makeup kamu, pastikan hasilnya rapih dan tetap flawless ya :). Namun dalam beberapa hal saya tetap mengarahkan para client saya untuk bermakeup sesuai jenis acara. Thats all guys! :)
makeup bekasi | jasa makeup bekasi | jasa makeup wedding Bekasi | jasa makeup wisuda bekasi | makeup graduation bekasi | makeup rias pengantin bekasi | private makeup bekasi | private makeup class bekasi | makeup course bekasi | beauty class bekasi | jasa makeup cinere | Jasa Makeup lebak bulus jakarta depok | Makeup photoshoot | GGP Bekasi | Grand Galaxy Park Bekasi | kursus makeup jakarta | kursus makeup bekasi | makeup course jakarta | makeup artist
#makeupbekasi #jasamakeupbekasi #jasamakeupweddingBekasi #jasamakeupwisudabekasi #makeupgraduationbekasi #makeupriaspengantinbekasi #privatemakeupbekasi #kursusmakeupbekasi #privatemakeupclassbekasi #makeupcoursebekasi #beautyclassbekasi #jasamakeupcinere #JasaMakeuplebakbulus #Makeupphotoshoot #GGPBekasi #GrandGalaxyParkBekasi #kursusmakeupjakarta #kursusmakeupbekasi #makeupcoursejakarta #makeupartist
Comments